I  
Home | Bidang Pengembangan

REVIEW ASSESSMENT JPT PRATAMA DILINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN/KOTA SE-JAWA TIMUR

Senin, 12 Februari 2018 - 15:49:00 WIB
Diposting oleh : Administrator
Kategori: Bidang Pengembangan - Dibaca: 2069 kali

Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Timur menyelenggarakan kegiatan Review Assessment bagi para Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama dilingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten/Kota se Jawa Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di Gedung Serba Guna Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Timur yang terbagi dalam 4 (empat) gelombang yaitu mulai tanggal 12 s.d. 15 Februari 2018.

Undang-Undang Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN) telah mengamanatkan bahwa ASN adalah perekat dan pemersatu bangsa. Sebagaimana dikutip dari Deputi Bidang SDM Aparatur KemenPAN-RB, bahwa UU ASN tidak membedakan antara pegawai pusat dan daerah, semuanya masuk sebagai ASN yang harus siap ditempatkan di mana saja dalam wilayah NKRI. Untuk mewujudkan hal tersebut dalam jangka panjang Kementerian PAN-RB mendorong terwujudnya kebijakan redistribusi pegawai, di antaranya mutasi-promosi JPT Pratama antar Kabupaten/Kota dalam wilayah Provinsi, baik Sekda antara Kabupaten/Kota maupun mutasi Kepala SKPD Kabupaten/Kota dalam wilayah Provinsi (menpan.go.id, Okt 2016)

Untuk mewujudkan hal tersebut Pemerintah Provinsi Jawa Timur telah mengawali bersama dengan Kementerian PAN-RB, Ditjen Otonomi Daerah Kemendagri, Komisioner KASN, BKN, serta Pemerintah Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Jawa Timur untuk membahas implementasi hal di atas dalam Rakor mengenai rotasi antar Kab/Kota di wilayah Provinsi Jawa Timur yang digelar pada bulan Mei 2017. Dari hasil pertemuan tersebut disepakati bahwa Pemprov. Jatim memulai inisiatif pelaksanaan Penyusunan Talent Pool antar Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Jawa Timur dengan terlebih dahulu menyusun Talent Pool untuk mendapatkan peta profil kompetensi pejabat JPT Pratama di wilayah Provinsi Jawa Timur.

Review Assessment kali ini diikuti oleh 122 orang peserta JPT Pratama yang terdiri dari 25 Kabupaten/Kota di wilayah Provinsi Jawa Timur. Kegiatan dimaksud dibuka langsung oleh Kepala BKD Prov. Jatim Siswo Heroetoto, S.H.,M.Hum,M.M. Dalam sambutannya beliau berpesan “nantinya seorang JPT Pratama kami harapkan bisa saling mengisi baik itu dari kab/kota ke instansi provinsi maupun dari provinsi ke instansi kab/kota dan assessmentnya sudah di standarkan dengan adanya kegiatan review assessment kali ini”(12/02).

Sambutan Kepala BKD Prov. Jatim tersebut direspon positif oleh para peserta, salah satunya seperti yang disampaikan Agus Efendi, S.Sos, M.Si, Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Probolinggo. Agus adalah salah satu peserta Review Assessment di hari pertama. Menurutnya kegiatan ini sangat bagus karena dengan adanya penyusunan talent pool ini maka karir JPT Pratama tidak terpaku pada satu lingkup pemerintah daerah saja tetapi pada pemerintah daerah di seluruh wilayah provinsi Jawa Timur.(12/02)  [gb]